Selasa, 28 Januari 2020

Jurnal Bunda Cekatan kelas Ulat #2

Alhamdulillah..Tidak terasa sudah masuk ke Jurnal #2 tahapan kelas telur-telur 
Tugas yg ada pun semakin menantang.
Yg pertama kita diharapkan membawa potluck untuk dicicipi teman-teman yg lain. Dan bentuknya harus berupa audio ataupun video. Tantangan banget bagi para emak. Butuh berapa kali take untuk menghasilkan potluck yg memadai.

Dan salah satu tahap menantang lainnya adalah bagaimana supaya tidak tersedat di jungle of knowledge. Potlucknya lezat-lezat semuaaaa. Menggods untuk disantap.
Tapi kembali lagi, harus bisa mengontrol
Mana yg menarik dan kita butuh
Atau sekedar menarik tapi kita belum tertarik.


Untuk potluck, ada dua yg menarik dan membuat saya tertarik
Yg pertama, dari mbak Yuliana tentang 'keseharian 3 anak  HS-er. Kenapa? Karena setahun belakangan ini anak saya menjalani HS. Semoga bisa belajar banyak dari potluck nya.


Yg kedua dari mba Atiek-Pekanbaru. Judulnya 'menumbuhkan fitrah keimanan anak melalui berkisah' ini sangat pas dg apa yg sedang berusaha saya terapkan di rumah.



Terimakasih atas potluck yg super enak masyaAllah. Harus dikunyah pelan-pelan supaya bisa dinikmati dg baik

#bundacekatan
#kelasulatulat


Selasa, 21 Januari 2020

Jurnal Bunda Cekatan kelas Ulat #1


MasyaAllah, setelah kelas telur saatnya menuju kelas ulat-ulat.
Ya, sitelur sudah menetas menghasilkan ulat yg siap berjuang di tahap metamorfosis selanjutnya.

Jika di kelas telur kita diminta memetakan apa saja keinginan dan kesukaan kita, lalu diantara sekian banyak keinginan itu, dipisahkan lagi mana yg paling urgen untuk dipelajari.
Jika sudah ditentukan, maka dibuatlah mindmapnya. Karena untuk mencapai tujuan perlu peta yg menunjukkan jalannya agak tidak teesesat di lautan ilmu yg bertebaran di kelas ini.

Saatnya untuk fokus pada apa yg sudah menjadi pilihan. Jika melihat sesuatu yg menarik dari protek atau map orang lain, Ingat mantranya, mwnarik tapi saya belum tertarik'
Jamgan mudah tergoda ataupun latah ikut-ikutan kecuali yg sejalan. Itu kuncinya

Semoga istiqomah 🤗






#janganlupabahagia
#jurnalminggu1
#materi1
#kelasulat
#bundacekatan
#buncekbatch1
#buncekIIP
#institutibuprofesional

Selasa, 14 Januari 2020

Jurnal #4 Bunda Cekatan


Tidak terasa sudah berada di pekan ke empat kelas bunda cekatan.
Jika pekan lalu tugasnya adalah menentukan ilmu apa yg paling ingin dan mendesak untuk dikuasai,. Maka pekan ini tugasnya adalah membuat peta perencanaan terkait apa yg ingin dipelajari. Mencakup tujuan, cara belajar, sumber ilmu dan indikator pencapaian.

Berikut ini map sederhana versi saya




#janganlupabahagia
#jurnalminggu4
#materi4
#kelastelur
#bundacekatan
#buncekbatch1
#buncekIIP
#institutibuprofesional

Senin, 06 Januari 2020

Jurnal ke tiga Bunda Cekatan


Alhamdulillah sudah memasuki pekan ketiga serta materi ketiga dari kelas Bunda Cekatan. 
Kali ini, kita diminta untuk menuliskan ilmu-ilmu yg dibutuhkan.

Bagi saya, ada 5 ilmu yg menurutku urgent untuk disaya pelajari. Yaitu
1. Manajem waktu
2. Ilmu parenting
3. Pembukaan keuangan toko online
4. Ilmu beberes
5. Tahsin

Berikut ini telur-telur orangenya

Untuk mencapai kelima point diatas, maka bagaimana caranya?
Kita diminta untuk menentukan cara belajar yg paling pas bagi masing-masing individu serta daidarim saja sumber ilmu yg bisa didapatkan.




TUJUAN BELAJAR:

1. Manajemen Waktu
     Karena akhir-akhir ini sangat keteteran mengatur waktu.

2. Pembukuan
Butuh ilmu pembukuan untuk  merapikan dan memperbaiki catatan keuangan dari toko online kami

3. Ilmu Beberes
Berharap bisa membereskan rumah dg efektif dan efisien. Tidak menumpuk barang-barang yg kurang penting.

4. Parenting
Butuh modal dan ilmu yg munpuni untuk membersamai anak-anak di rumah

5. Tahsin
Karena di rumah berperan sebagai guru ngaji bagi anak-anak sehingga butuh ilmunya supaya bisa megajarkmen dengan baik dan benar 


SUMBER ILMU
Ilmu tentang 5 poin diatas bisa didapatkan dari berbagai sumber antara lain
-Buku bacaan dg judul terkait,  seminar-seminar offline, diskusi bersama temant  seminar online atau memanggil dan belajar secara privat teritter untuk ilmu Tahsin


CARA BELAJAR 
Cara belajar yg paling pas buat saya adalah dg diskusi/sharinh secara offline atau mengikuti seminar offline. Bertemu dan berkumpul dg teman-teman senasib biasanya turut menambah semangat untuk terus belajar dan berproses menjadi lebih baik, InsyaAllah.


#janganlupabahagia
#jurnalminggu3
#materi3
#kelastelur
#bundacekatan
#buncekbatch1
#buncekIIP
#institutibuprofesional