Senin, 20 April 2020

Jurnal puasa pekan #3 Kelas Kepompong


Pekan ketiga dari tantangan puasa.
Sebagai ibu yg sering bersuara keras, tentu saja ini tantangan berat bagi saya.
Bukan hanya perbuatan anak yg bisa memicu amarah. Lebih dari itu, terkadang karena kelelahan atau lagi kesal sama pasangan bisa memicu keluarnya suara yg tinggi kepada anak-anak.

Ada satu tips yang bisa sy lakukan ketika berusaha menahan diri dari ngomel dan bersuara keras. Ketika marah mulai terasa dan Sepertinya mulai tidak terkendali, maka sy akan memilih masuk ke kamar menyendiri, tutup pintu lalu menelp ke salah satu org terdekat. Entah kakak atau adek.
Saya akan bercerita kalau sekarang lagi marah atau kesel ke anak-anak lalu cerita tentang berbagai hal. Bagi saya telp sederhana seperti ini bisa menjadi healing dan membuat emosi kembali normal.

Dua tanda X pada kolom diatas terjadi karena Kakak Fz yg tidak segera bersiap menghadapi kelas online serta   Abang Dz yg ternyata belum Sholat Dhuhur padahal sudah masuk waktu Ashar.
Sebenarnya tidak perlu marah ketika menghadapi situasi ini. Tapi mungkin karena sy yg lagi sensi sehingga tanpa sadar keluar juga suara keras kepada anak-anak.. Astagfirullah

#jurnalkepompong
#kelasbundacekatan
#bundacekatan
#ibuprofesional
#merdekabelajar
#belajarmerdeka

Tidak ada komentar:

Posting Komentar